SD TARAKANITA DAN  SMP N 7 MAJU TK NASIONAL

Setelah melalui beberapa tahapan, SD Tarakanita Bumijo dan SMPN 7 berhak
mewakili Propinsi DIY dalam Lomba Sekolah Sehat Tingkat Nasional.
Pemerintah Kota Yogyakarta mendukung adanya lomba sekolah sehat tersebut,
Walikota Yogyakarta H. Herry Zudianto menekankan kepada sekolah bahwa
bukan masalah kalah menang dalam lomba, tetapi bagaimana mengubah pola
pikir masyarakat maupun sekolah sadar akan kebersihan. “ Menang kalah
dalam perlombaan itu suatu yang wajar, tetapi saya secara pribadi semoga
saja SMP 7 dan SD Tarakanita menang. Dan yang lebih saya tekankan adalah
penyebaran virus-virus kebaikan, masalah manfaat kebersihan, kesadaran
kebersihan kepada warga masyarakat atau anak didik. Apabila budaya bersih
ini sudah menjadi kebudayaan, dengan sendirinya akan berjalan sesuai
dengan aturan, Jogjaju bersih dan hijau wujudkan nyata bukan lagi sekedar
slogan” tandas Walikota beberapa waktu lalu ketika menerima audiensi
dengan SD Tarakanita dan SMPN 7 .
Sebagai salah satu bentuk dukungan, Selasa (19/2) Walikota melakukan
kunjungan langsung ke SD Tarakanita dan SMPN 7, untuk melihat secara
langsung kondisi lingkungan sekolah dan hal-hal yang dijadikan tolok ukur
penilaian dalam lomba sekolah sehat. Walikota disambut dengan antusias
oleh anak-anak murid, berdialog langsung baik dengan murid maupun guru,
menanam pohon bersama dan bahkan diperiksa tensi oleh dokter kecil.
Ketika ditanya seorang anak kesan Pak Wali terhadap SD Tarakanita,
Walikota terkesan dengan kondisi lingkungan sekolah yang bersih dan
kreativitas anak-anak murid. ”Jadilah anak cerdas kreatif mandiri, tolong
menolong, mencintai sesama, sesama tidak hanya manusia tetapi dan
lingkungan”, pesan Walikota.
Penilaian dalam lomba sekolah sehat meliputi kondisi fisik bangunan
sekolah yang bersih, pendidikan kesehatan, perlengkapan kesehatan serta
penyelenggaraan kesehatan sekolah. Selain sarana dan prasarana kesehatan
penilaian juga pada sarana dan prasarana sekolah, administrasi dan
lingkungan warga sekitar. Majunya SMP 7 dan SD Tarakanita ini tidak lepas
dari peran serta masyarakat sekitar, sebab kebersihan lingkungan sekitar
juga dinilai.
Ditemui secara terpisah Pardi manjelaskan, seleksi lomba sekolah sehat ini
melalui tiga tahapan, menyerahkan administrasi sekolah, pihak tim penilai
mengunjungi sekolah apabila 10 besar, dan tahapan ketiga, tim datang ke
sekolah bilamana lolos 6 besar. “ Penilaian lomba ini tidak sekolah saja,
tetapi peran serta dari TP UKS ( Tim Pembina Usaha Kesehatan Sekolah )
juga dinilai, bahkan 80% lingkungan sekolah beserta sarana dan prasarana
dan 20% untuk TP UKS. Kesiapan untuk maju lomba ini sudah kami siapkan,
nanti tanggal 31 Maret laporan harus sudah sampai di tingkat Pusat,” kata
Kepala sekolah yang beralamatkan di Jalan Wiratama 38 Yogyakarta.