Lembaga Ombudsman Daerah DIY AUDIENSI KE WALIKOTA

Lembaga ombudsman Daerah (LOD) DIY mengadakan audiensi ke Walikota Yogyakarta. Audiensi ini diterima langsung oleh Walikota Yogyakarta, H. Herry Zudianto di ruang kerjanya, Jumat (20/3)

Dalam audiensi kali ini, LOD DIY dipimpin oleh Ketuanya H. Moh Hasyim, SH, M.Hum yang didampingi oleh Wakil Ketua Bagus Sarwono, S.Pd. Msi dan tiga ketua Pokja masing-masing Ani Setyawati, SH, Sunarno, SH, dan Didik Rinan Sumekto, M.Pd.

Dalam keterangannya, Ketua LOD DIY Moh Hasyim mengatakan, audiensi ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi dengan Pemerintah Kota Yogyakarta selaku mitra dalam pelayanan kepada publik agar memudahkaan koordinasi dan juga perkenalan pengurus baru LOD DIY periode 2008-2011. “Salah satu kewenangan LOD adalah melakukan koordinasi dengan Pemerintah dan pihak swasta dalam pelayanan kepada publik berkaitan dengan pengaduan yang disampaikan, dengan audiensi ini kami ingin meningkatkan sinergitas antara Pemkot dan LOD DIY agar pelayanan publik yang diberikan LOD dapat berjalan dengan baik” kata Moh Hasyim.

Walikota Yogyakarat, H Herry Zudianto dalam tanggapannya mengatakan, keluhan-keluhan yang disampaikan oleh masyarakat merupakan cermin bagi pemerintah untuk memperbaiki pelayanan kepada publik.

“ Jadi kalau ada keluhan lewat LOD bisa juga didiskusikan bersama dengan Pemerintah dimana endingnya untuk menyelesaikan masalah dan pelayanan publik dapat berjalan dengan baik” kata Herry Zudianto.

Ditambahkan oleh Herry Zudianto, pemerintahan yang baik akan berlangung bila pemerintah membukan jalur komunikasi untuk menerima keluhan, masukan, kritik dan pertanyaan dari masyarakat, diimbangi dengan mengedepankan transparansi dan akuntabel, dengan ini akan timbul kepercayaan dari masyarakat.

“Dengan membuka jalur dialog ini, kita bisa berkomunikasi dengan masyarakat dan mencari titik temu pada permasalahan yang ada” kata Walikota.