KODIM 0734/YKA GELAR DOA BERSAMA

Komando Distrik Militer (Kodim) 0734/YKA menggelar doa bersama atas kesuksesan Pemilihan Umum Presiden dan Wakil Presiden 2009. Doa bersama diprakarsai oleh Komandan Kodim 0734/YKA Letkol Inf. A. Setya Hari ini,  dilaksanakan di Ruang Utama Atas Balaikota, Selasa (14/7).

Turut hadir pula, Walikota Yogyakarta, H Herry Zudianto, Ketua DPRD Kota Arief Noor Hartano, SIP Ketua Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kota Yogyakarta, Nasrullah, SH, Kapoltabes Yogyakarta, Kombespol Agus Sukamso, Kepala Kejaksaan Negeri Yogyakarta Lueke Larasati, SH, diikuti oleh seluruh Danramil dan Kapolsek di lingkungan Kota Yogyakarta dan beberapa  pimpinan instansi terkait.

Ketua KPUD Kota Yogyakarta, Nasrullah, SH, mengatakan kita patut bersyukur bahwa dua pemilu, pemilu anggota legislatif dan pemilu presiden dan wakil presiden dapat berjalan dengan aman, tertib, damai dan lancar sesuai dengan harapan kita semua dan berharap dengan doa bersama ini proses rekapitulasi hasil pilpres dapat juga berjalan lancar. “Inilah yang patut kita syukuri, proses demokrasi yang berjalan di Kota Yogyakarta hampir tidak ada catatan yang berarti atau gangguan keamanan yang terjadi dalam proses pilpres kemarin, dari pantauan kami di 14 PPK, 866 TPS Alhamdullilah semua berjalan dengan baik, ksmi nama panitia menyampaikan apresisasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh masyarkat Kota Yogyakarta.” Lata Nasrullah.

Komandan Kodim 0734/YKA Letkol Inf. A Setya Hari dalam sambutannya mengatakan, keberhasilan pelaksanaan pemilu yang menjadi tanggung jawab bersama ini merupakan keberhasilan semua komponen bangsa, dan berharap mudah-mudahan kebersamaan dalam solidaritas yang kuat ini bisa selalu terbina sehingga tugas-tugas negara yang diberikan bisa dilaksanakan dengan baik. “Mudah-mudahan dengan doa syukur ini pelaksanaan rangkaian kegiatan pemilu sampai pelantikan presiden terpilih nanti dapat berjalan dengan lancar pula” Kata Letkol A Setya Hari.

Walikota Yogyakarta H Herry Zudianto mengatakan, atas nama seluruh masyarkat dan Pemerintah Kota Yogyakarta menyampaikan apresiasi dan penghargaan yang tinggi kepada KPU Kota Yogyakarta, KODIM 0734/YKA, Poltabes, Kejaksaan dan Pengadilan Negeri Yogyakarta bahwa kita semua telah bahu-membahu sehingga penyelenggaraan pemilu dapat berjalan dengan baik.

Walikota menambahkan, Mudah-mudahan demokrasi sebagai sarana menuju kesejahteraan Indonesia dapat kita tunjukkan melalui proses demokrasi yang lancar ini bisa menemukan pemimpin bagi semua yang harapannya dapat merasa memiliki dan dimiliki oleh rakyatnya, terpilihnya presiden nanti diharapkan jadi pemimpin bagi semuanya, bukan pemimpin golongannya saja.