TMMD SENGKUYUNG TAHAP I 2010 DIMULAI
Jajaran Kodim 0734 Yogyakarta memulai pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung Tahap I Tahun 2010. Pembukaan pelaksanaan TMMD ini dilaksanakan di Jl Letjen Suprato Pringgokusuman oleh Komandan Kodim 0734/YKA Letkol Inf. Arudji Anwar , Selasa (8/6)
Turut hadir dalam pembukaan TMMD ini Walikota Yogyakarta H Herry Zudianto, Kaplotabes Kota Yogyakarta, AKBP Atang Heradi, pimpinan DPRD Kota Yogyakarta serta Muspida Kota Yogyakarta.
TMMD kali ini mengambil tema Melalui TNI Manunggal Membangun Desa Kita Tingkatkan Kebersamaan Dalam Memberdayakan Masyarakat dan Desa Guna Meningkatkan Akselerasi Pembangunan di Daerah Dalam Rangka Mewujudkan Wilayah Yang Tangguh Dalam Rangka Memperkokoh Persatuan dan Kesatuan Bangsa.
Kasad Jendral TNI George Toisuta dalam sambutannya yang dibacakan Komandan Kodim 0734/YKA Letkol Inf, Arudji Anwar mengatakan, TMMD ini dilaksanakan dalam rangka membantu pemerintah daerah dalam memberdayakan wilayah pertahanan dan membantu tugas pemerintah di daerah dalam rangka meningkatkan akselerasi pembangunan di daerah, meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Ditambahkan, TMMD ini merupakan salah satu bentuk kepedulian TNI untuk memotivasi masyarakat agar bahu membahu dan berpartisipasi aktif dalam membangun kehidupan berbangsa dan bernegara.
Sementara itu, Komandan Satuan Setingkat Kompi Kapten Inf. Kodiran dalam laporannya menjelaskan, pelakanaan TMMD Sengkuyung Tahap I ini di Kelurahan Pringgokusuman, Gedongtengen ini akan dilaksanakan selama 21 hari mulai tanggal 8 s.d 28 Juni 2010 mendatang. Sasaran kegiatan dalam TMMD Imbangan Ke 83 ini yakni, pembuatan Talud Bronjong pinggir Sungai Winongo sepanjang 45 M, Rehab rumah 5 Unit, Rehap Balai RW 1 unit, Rehab MCK 1 unit, Rehab Masjid 1 Unit.
Sementara itu untuk sasaran non fisik berupa penanggulangan penyakit demam berdarah dan flu burung dari Dinas Kesehatan, Sosialisasi Penanggulangan Limbah, kebersihan dan sampah dari Badan Lingkungan Hidup, Sosialisasi Perda PKL dari Dinperindakoptan, Sosialisasi Penyakit Masyarakat dari Poltabes dan Sosialisasi Bela Negara dari Kodim 0734/YKA
Dijelaskan pula, sumber dana dalam kegiatan TMMD Imbangan ini berjumlah Rp 311.230.000,- berasal dari APBD Propinsi DIY sebesar Rp 50.000.000, dan APBD Kota Yogyakarta Rp 256.230.000 dan dari Depag Kota Yogyakarta Rp 5.000.000,- Dalam pelaksanaannya, TMMD Sengkuyung Tahap I melibatkan unsur TNI dan masyarakat, dari unsur TNI antara lain 2 SST Kodim sejumlah 60 orang, 1 Regu Yonif 403 sejumlah 15 orang, Kompi Kavaleri2/Serbu 10 orang, TNI AL 10 orang, TNI AU 10 orang, Poltabes 10 orang, 1 tim tukang Kodim 0734/YKA 7 orang, Tim Kesehatan 2 orang. Sementara itu dari unsure masyarakat melibatkan Menwa 10 orang/hari Minggu dan masyarakat 20 orang/hari.
Turut hadir dalam pembukaan TMMD ini Walikota Yogyakarta H Herry Zudianto, Kaplotabes Kota Yogyakarta, AKBP Atang Heradi, pimpinan DPRD Kota Yogyakarta serta Muspida Kota Yogyakarta.
TMMD kali ini mengambil tema Melalui TNI Manunggal Membangun Desa Kita Tingkatkan Kebersamaan Dalam Memberdayakan Masyarakat dan Desa Guna Meningkatkan Akselerasi Pembangunan di Daerah Dalam Rangka Mewujudkan Wilayah Yang Tangguh Dalam Rangka Memperkokoh Persatuan dan Kesatuan Bangsa.
Kasad Jendral TNI George Toisuta dalam sambutannya yang dibacakan Komandan Kodim 0734/YKA Letkol Inf, Arudji Anwar mengatakan, TMMD ini dilaksanakan dalam rangka membantu pemerintah daerah dalam memberdayakan wilayah pertahanan dan membantu tugas pemerintah di daerah dalam rangka meningkatkan akselerasi pembangunan di daerah, meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Ditambahkan, TMMD ini merupakan salah satu bentuk kepedulian TNI untuk memotivasi masyarakat agar bahu membahu dan berpartisipasi aktif dalam membangun kehidupan berbangsa dan bernegara.
Sementara itu, Komandan Satuan Setingkat Kompi Kapten Inf. Kodiran dalam laporannya menjelaskan, pelakanaan TMMD Sengkuyung Tahap I ini di Kelurahan Pringgokusuman, Gedongtengen ini akan dilaksanakan selama 21 hari mulai tanggal 8 s.d 28 Juni 2010 mendatang. Sasaran kegiatan dalam TMMD Imbangan Ke 83 ini yakni, pembuatan Talud Bronjong pinggir Sungai Winongo sepanjang 45 M, Rehab rumah 5 Unit, Rehap Balai RW 1 unit, Rehab MCK 1 unit, Rehab Masjid 1 Unit.
Sementara itu untuk sasaran non fisik berupa penanggulangan penyakit demam berdarah dan flu burung dari Dinas Kesehatan, Sosialisasi Penanggulangan Limbah, kebersihan dan sampah dari Badan Lingkungan Hidup, Sosialisasi Perda PKL dari Dinperindakoptan, Sosialisasi Penyakit Masyarakat dari Poltabes dan Sosialisasi Bela Negara dari Kodim 0734/YKA
Dijelaskan pula, sumber dana dalam kegiatan TMMD Imbangan ini berjumlah Rp 311.230.000,- berasal dari APBD Propinsi DIY sebesar Rp 50.000.000, dan APBD Kota Yogyakarta Rp 256.230.000 dan dari Depag Kota Yogyakarta Rp 5.000.000,- Dalam pelaksanaannya, TMMD Sengkuyung Tahap I melibatkan unsur TNI dan masyarakat, dari unsur TNI antara lain 2 SST Kodim sejumlah 60 orang, 1 Regu Yonif 403 sejumlah 15 orang, Kompi Kavaleri2/Serbu 10 orang, TNI AL 10 orang, TNI AU 10 orang, Poltabes 10 orang, 1 tim tukang Kodim 0734/YKA 7 orang, Tim Kesehatan 2 orang. Sementara itu dari unsure masyarakat melibatkan Menwa 10 orang/hari Minggu dan masyarakat 20 orang/hari.