Inovasi Pembayaran Pajak dan Retribusi Digital Melalui QRISNA
Umbulharjo – Pemerintah Kota Yogyakarta tengah mengembangkan layanan pembayaran pajak dan retribusi secara nontunai dengan Quick Response Code Indonesian Standard Dinamis (QRISNA) melalui aplikasi Jogja Smart Service (JSS).
Kepala Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian Kota Yogyakarta Ignatius Trihastono menjelaskan, QRISNA adalah hasil kolaborasi dengan Bank BPD DIY dan Bank Indonesia. Di mana nantinya pengguna dapat mengakses menu QRISNA pada aplikasi JSS, untuk pembayaran pajak atau retribusi.
“Pemerintah Kota Yogyakarta terus berupaya memberikan pelayanan yang lebih mudah dan cepat kepada masyarakat, termasuk kaitannya dengan pembayaran pajak dan retribusi secara digital. Hal ini juga termasuk bagian dari akselerasi Elektronifikasi Transaksi Pemerintah Daerah (ETPD) di Kota Yogyakarta,” katanya pada Selasa (1/8/2023) dalam kegiatan Kick Off Meeting Peningkatan Transaksi Nontunai Melalui QRIS Dinamis Pembayaran Pajak dan Retribusi Daerah di Ruang Riset Diskominfosan.
Pihaknya menyampaikan dalam pengembangan ekosistem digital keuangan daerah, Diskominfosan melibatkan secara langsung Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah, Bank Indonesia dan Bank BPD DIY dalam penyusunan peta jalan, arsitektur aplikasi, sistem informasi juga sosialisasinya kepada masyarakat.
Sementara itu Kepala Bidang Sistem Informasi dan Statistik Diskominfosan Kota Yogyakarta, Joko Marwiyanto menjelaskan QRISNA terintegrasi dengan aplikasi Jogja Smart Service (JSS). Fasilitas ini disiapkan untuk memudahkan masyarakat dalam memudahkan pembayaran.
“Untuk sementara setelah launching nanti fasilitas pembayaran yang bisa dilakukan dengan metode QRISNA di Aplikasi JSS adalah pembayaran pajak. Kemudian di tahun 2024 nanti akan dikembangkan untuk pembarayan retribusi daerah,” jelasnya.
Menurutnya kehadiran QRISNA nantinya dapat mencegah kekeliruan dalam pembayaran, karena tagihan yang muncul sudah otomatis dan sekaligus dengan tunggakannya. Begitu juga kemudahan transaksi pembayaran tagihan yang bisa dilakukan dengan semua mobile banking hingga aplikasi fintech.
“Untuk QRIS Dinamis ini nantinya bisa support untuk semua m-banking ataupun fintech. Misalnya Gopay, Ovo, Shopee Pay. Semua yang bisa memanfaatkan QRIS dan tentunya dari berbagai bank tidak ada masalah dengan pembayaran QRIS ini," ujarnya. (Jul)