Pemkot Yogya Siap Libatkan Masyarakat dalam Rakernas JKPI 2025

GONDOKUSUMAN - Menjelang pelaksanaan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Jaringan Kota Pusaka Indonesia (JKPI) yang akan berlangsung di Kota Yogyakarta pada 6-10 Agustus 2025, Pemerintah Kota Yogyakarta bersama berbagai pihak terkait melakukan berbagai persiapan untuk menyambut kedatangan delegasi dari berbagai kota di Indonesia. 

Salah satunya dengan menyelenggarakan Koordinasi Persiapan Rakernas JKPI 2025, yang dilaksanakan di Hotel Kimaya, Selasa (5/11).

Rakernas ini akan dihadiri oleh para pemangku kepentingan dari kota-kota yang tergabung dalam JKPI. Kegiatan ini sebagai upaya untuk membahas dan merumuskan program pelestarian dan pemajuan kebudayaan serta warisan pusaka di Indonesia.

Penjabat Wali Kota Yogyakarta Sugeng Purwanto menyampaikan, bahwa kegiatan ini akan menjadi ajang penting dalam memperkuat kerja sama antar kota dalam jaringan JKPI. 

Kegiatan Koordinasi Persiapan Rakernas JKPI 2025, yang dilaksanakan di Hotel Kimaya, Selasa (5/11).

"Kota Yogyakarta merasa terhormat menjadi tuan rumah Rakernas JKPI tahun 2025. Kami akan mempersiapkan sarana dan prasarana yang dibutuhkan agar acara kegiatan ini berjalan dengan sukses dan memberikan kenyamanan bagi para peserta,"jelas Penjabat Wali Kota Yogyakarta Sugeng Purwanto saat memberikan sambutan.

Selain itu, pemerintah juga telah melakukan berbagai upaya, salah satunya, memperindah kawasan pusaka, mempersiapkan layanan transportasi serta akomodasi bagi peserta JKPI. 

Untuk diketahui, Rakernas JKPI tahun 2025 mengusung tema "Resiliensi Kawasan Cagar Budaya Guna Mendorong Pemberdayaan Masyarakat Berkelanjutan”. Hal ini kaitannya dengan Kota Yogyakarta yang memiliki empat Kawasan Cagar Budaya (KCB),  dan merupakan peninggalan Kerajaan Mataram Islam dan Hindia-Belanda, seperti Kawasan Cagar Budaya Kraton, Pakualaman, Kotagede dan Kotabaru. 

Penjabat Wali Kota Yogyakarta Sugeng Purwanto saat memberikan sambutan.

“Selain itu, di Kota Yogyakarta juga tengah mengembangkan 31 Rintisan Kelurahan Budaya (RKB) dan 7 Kelurahan Budaya, dari keseluruhan 45 Kelurahan di 14 Kemantren yang tersebar di seluruh penjuru kota”,ungkapnya.

Sehingga, Kota Yogyakarta mampu mempertahankan menjadi Kota Pendidikan Berkualitas, Pariwisata Berbasis Budaya dan Pusat Pelayanan Jasa, yang Berwawasan Lingkungan.

Dalam Koordinasi Persiapan Penyelenggaraan Rakernas JKPI ini juga dilakukan penyusunan 10 kepengurusan anggota JKPI untuk periode 2024 - 2027 mendatang.

“Kami berharap, kegiatan akan berjalan dengan lancar dan sukses tanpa ada halangan yang berarti. Hal ini penting untuk kita membawa dan mengangkat marwah Kota Yogyakarta salah satunya sebagai Kota Budaya,”ujarnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Kebudayaan Yogyakarta Yetti Martanti menambahkan, keterlibatan masyarakat lokal juga menjadi fokus utama dalam persiapan Rakernas kali ini. “Masyarakat adalah garda depan pelestarian pusaka. Kami ingin Rakernas ini juga memotivasi masyarakat untuk lebih peduli terhadap budaya dan sejarah kotanya sendiri,”katanya.

 

Rakernas JKPI tahun 2025 mengusung tema 'Resiliensi Kawasan Cagar Budaya Guna Mendorong Pemberdayaan Masyarakat Berkelanjutan'.

Tambahnya, Rakernas JKPI tahun 2025 mendatang akan dihadiri 75 Kabupaten/Kota anggota JKPI. Nantinya, peserta JKPI tersebut akan diajak menikmati kegiatan yang sudah direncanakan diantaranya, Pasar Malam Indonesia, Pameran Produk Unggulan Delegasi JKPI serta Pentas Budaya di Taman Budaya Embung Giwangan serta Street Performance di Malioboro dan di Nol km. 

Tak hanya itu, nantinya juga akan dimeriahkan dengan Pameran Lawatan Nusaraya, Fun Bike (gowes), Heritage City Tour atau menyaksikan dan ikut mencoba Jemparingan/memanah tradisional, wisata Kawasan Cagar Budaya Kotagede, Pelaksanaan Rakernas, Seminar Internasional, Ladies Program, Dinner Kebhinekaan dan akan dihibur oleh Yogyakarta Royal Orchestra.

“Kami ingin ini menjadi kerjasama yang baik dan menjalin kolaborasi erat dengan semua pemangku kepentingan yang tergabung dalam JKPI. Sehingga persiapan ini benar-benar kita rangkum agar apa yang ada di Kota Yogyakarta dapat dinikmati dan menjadi wawasan seni budaya bagi peserta lainnya,”ungkapnya.

Selanjutnya, Wali Kota Banjarmasin yang juga selaku Ketua Presidium JKPI Tahun 2023-2024, H. Ibnu Sina mengungkapkan, terima kasih atas segala upaya Pemkot Yogyakarta mempersiapkan Rakernas JKPI tahun 2025. 

Kegiatan ini dihadiri oleh pemangku kepentingan dalam mempersiapkan Rakernas JKPI 2025.

Ia berharap, kegiatan yang sudah dipersiapkan berjalan dengan lancar dan memberikan kesan atas Kota Yogyakarta sebagai Kota Pendidikan Berkualitas, Pariwisata Berbasis Budaya dan Pusat Pelayanan Jasa, yang Berwawasan Lingkungan.

“Saya melihat, Pemkot Yogyakarta ini memang sudah mempersiapkan secara matang. Semoga apa yang sudah direncanakan berjalan dengan lancar dan menjadi kesan bagi anggota Rakernas JKPI tahun 2025,”ujarnya. (Hes)